Waduh, kok AVG 8 munculin peringatan waktu aku mo masuk ke salah satu situs yang user-nya udah berkunjung ke blog-ku, rencananya mo kunjungan resmi kenegaraan balasan (halaaah kek kunjungan pemerintah aja). Tapi kok muncul peringatan itu ya (screenshotnya ada di bawah). AVG menganggap ada virus atau semacam ancaman aktif.
Maaf kepada yang punya situs, aku ga bisa membalas kunjungannya.
Begini kira-kira terjemahannya :
Dalam situsnya http://www.avg.com/ dijelaskan bahwa :
Gitu deh katanya.
ehhh... ini ga iklan lho
cuma ngasi tau aja
Phishing bukanlah pishing atau fishing (cek di kamus deh)
Phishing adalah tindakan kriminal yang mencoba untuk mendapatkan informasi sensitif seperti nama pengguna, sandi dan rincian kartu kredit, dengan cara masquerading (penyamaran) sebagai situs/entitas/lembaga yang dapat dipercaya dalam sebuah komunikasi elektronik (internet/telepon). (kuterjemahkan seenaknya aja dari wikipedia.com)
Beberapa teknik phishing :
Manipulasi Link (Link Manipulation),
Umumnya menggunakan teks yang berisi link yang salah, yang biasanya dikirim ke email anda.
misalnya, coba klik link dibawah ini :
SILAHKAN BERKUNJUNG KE SITUS RESMI ANTIVIRUS MCAFEE
---> ternyata anda diarahkan ke situs lain, bukan situs McAfee.
Kira-kira begitulah caranya.
Pengalihan Filter (Filter Evasion),
Banyak program antivirus dahulunya menyaring phishing dengan cara menyaring kata-kata saja (tidak pada link yang berada dalam kata-kata tersebut). Para penyusup/penginfeksi beralih melakukan phishing dengan membuat link pada sebuah gambar. Gambar yang anda terima berisi link ke situs yang diinginkan penyusup/penginfeksi.
Pemalsuan alamat website (Website forgery),
Cara ini bisa digabung dengan 2 cara diatas. Jika kita udah ngeklik suatu link baik teks atau gambar, maka alamat yang muncul di address bar akan dibuat seakan-akan betul (biasanya dengan Javascript). Ketika anda baca address bar, akan tertulis alamat yang sebenarnya, padahal alamat tersebut adalah palsu yang dibuat sedemikian rupa oleh Javascript.
misal, ketika anda udah ngeklik link contoh di atas yang sebenarnya adalah link ke situs AVG, tetapi yang tertulis di address bar adalah situs McAfee.
Penipuan melalui telepon (Phone Phishing),
Mungkin anda menerima sebuah email dari (sepertinya) situs terpercaya, misalnya dari bank anda. Dalam email, anda disuruh menelpon ke nomor tertentu untuk konformasi ulang rekening anda. Ketika anda menelpon nomor tersebut, biasanya anda akan diperintahkan untuk memasukkan nomor rekening dan PIN anda melalui penekanan tombol di telepon. Maka, pada telepon penerima (tentunya pada telepon penyusup tersebut), sebuah alat akan merekam bunyi tombol telepon yang spesifik tersebut. Maka anda telah tertipu.
HATI-HATI!!!
SARAN :
Maaf kepada yang punya situs, aku ga bisa membalas kunjungannya.
Begini kira-kira terjemahannya :
Bahaya: AVG Search-Shield telah mendeteksi ancaman aktif pada halaman ini dan telah memblokir akses untuk melindungi Anda.
Halaman yang anda coba akses telah diidentifikasi dikenal sebagai eksploitasi, phishing, atau situs web rekayasa sosial dan karena itu telah diblokir untuk keselamatan Anda. Tanpa perlindungan, seperti Toolbar Keamanan AVG dan AVG, komputer anda beresiko tercemar, rusak atau identitas milik Anda dicuri. Ikuti salah satu saran di bawah ini untuk melanjutkan.
Alamat IP: xx.xx.xxx.xx -------> sengaja kuhapus
Saran:
- Klik tombol "Back" pada browser untuk kembali ke halaman sebelumnya dan pilih Link yang lain (dianjurkan).
- Jika Anda ingin mengabaikan peringatan dan melanjutkan ke halaman tersebut, klik di sini (tidak disarankan)
Dalam situsnya http://www.avg.com/ dijelaskan bahwa :
Bahaya terhadap Ancaman yang berbasis Web
Bahkan bila mengunjungi halaman web pun dapat beresiko!
Hari ini, bukan hanya virus yang dapat membahayakan komputer Anda. Online kriminal dapat berpotensi menguasai suatu halaman web dan menerobos komputer Anda.
Ancaman berbasis web seperti eksploitasi, phishing, dan sosial rekayasa dapat merusak komputer Anda, mencuri identitas Anda atau membuat komputer Anda menjadi bagian dari "robot" jaringan (computer bot). Dimana komputer anda secara otomatis dijalankan oleh suatu program yang telah menginfeksi komputer anda. Program ini akan menjalankan perintah-perintah yang telah dibuat oleh penyusup/penginfeksi.
AVG berkomitmen untuk melindungi Anda saat online, dan terus menganalisis situs web di Internet terhadap ancaman berbasis web dan ancaman online lainnya.
Gitu deh katanya.
ehhh... ini ga iklan lho
cuma ngasi tau aja
Phishing bukanlah pishing atau fishing (cek di kamus deh)
Phishing adalah tindakan kriminal yang mencoba untuk mendapatkan informasi sensitif seperti nama pengguna, sandi dan rincian kartu kredit, dengan cara masquerading (penyamaran) sebagai situs/entitas/lembaga yang dapat dipercaya dalam sebuah komunikasi elektronik (internet/telepon). (kuterjemahkan seenaknya aja dari wikipedia.com)
Beberapa teknik phishing :
Manipulasi Link (Link Manipulation),
Umumnya menggunakan teks yang berisi link yang salah, yang biasanya dikirim ke email anda.
misalnya, coba klik link dibawah ini :
SILAHKAN BERKUNJUNG KE SITUS RESMI ANTIVIRUS MCAFEE
---> ternyata anda diarahkan ke situs lain, bukan situs McAfee.
Kira-kira begitulah caranya.
Pengalihan Filter (Filter Evasion),
Banyak program antivirus dahulunya menyaring phishing dengan cara menyaring kata-kata saja (tidak pada link yang berada dalam kata-kata tersebut). Para penyusup/penginfeksi beralih melakukan phishing dengan membuat link pada sebuah gambar. Gambar yang anda terima berisi link ke situs yang diinginkan penyusup/penginfeksi.
Pemalsuan alamat website (Website forgery),
Cara ini bisa digabung dengan 2 cara diatas. Jika kita udah ngeklik suatu link baik teks atau gambar, maka alamat yang muncul di address bar akan dibuat seakan-akan betul (biasanya dengan Javascript). Ketika anda baca address bar, akan tertulis alamat yang sebenarnya, padahal alamat tersebut adalah palsu yang dibuat sedemikian rupa oleh Javascript.
misal, ketika anda udah ngeklik link contoh di atas yang sebenarnya adalah link ke situs AVG, tetapi yang tertulis di address bar adalah situs McAfee.
Penipuan melalui telepon (Phone Phishing),
Mungkin anda menerima sebuah email dari (sepertinya) situs terpercaya, misalnya dari bank anda. Dalam email, anda disuruh menelpon ke nomor tertentu untuk konformasi ulang rekening anda. Ketika anda menelpon nomor tersebut, biasanya anda akan diperintahkan untuk memasukkan nomor rekening dan PIN anda melalui penekanan tombol di telepon. Maka, pada telepon penerima (tentunya pada telepon penyusup tersebut), sebuah alat akan merekam bunyi tombol telepon yang spesifik tersebut. Maka anda telah tertipu.
HATI-HATI!!!
SARAN :
- Salah satu cara cepat untuk menghindari teks/gambar phishing adalah meletakkan mouse-pointing (ujung panah mouse) anda di atas teks/gambar yang memiliki link. Lalu perhatikan Status Bar di bagian bawah, biasanya akan muncul tulisan link yang akan dituju. Jika anda yakin akan alamat tersebut, boleh di-klik untuk melanjutkan.
- Jika anda pake antivirus yang mempunyai fasilitas otomatis scan virus sepenuhnya (Automatic Full-scan), coba diset tiap hari pada jam istirahat. Aku mengeset tiap hari jam 12.00 wib siang hari. Jadi, ketika komputer nganggur karena yang memakainya pergi istirahat, biarkan komputer melakukan scan antivirus. Hal ini agar ketika anda bekerja penuh dari pagi hingga siang dan setelah istirahat 1-2 jam, tidak akan terganggu. Karena scan virus biasanya membuat komputer akan melambat kerjanya.