Kattegat | Cod | Greenpeace Granite Blocks

Dalam paradraf kedua lirik sajak Greenpeace pada postingan The Last Post on 2009 | Terima Kasih dari Greenpeace terdapat kalimat :

Kattegat tempat dijatuhkannya bebatuan,
Hilang sudah cara bahaya menangkap ikan.


Kupikir ada kesalahan pengetikan tulisan, khususnya pada kata "Kattegat". Ternyata tulisan Kattegat itu benar adanya. Tidak ada kesalahan ketik. Cuma terasa aneh. Apa sih kategat. Apakah itu nama/istilah khusus, ato suatu proses, ato suatu daerah dan mengapa Greenpeace menulis "Kattegat tempat dijatuhkannya bebatuan"??? Apakah tempat jatuhnya batu angkasa alias meteor ato ada orang-orang Greenpeace yang nyemplung dengan menggunakan gaya batu alias kelelep.

Hmmmm.... penasaran aku bertanya kepada si mbah Gugel. Beliau banyak memberikan jawaban. Mulai dari nama suatu daerah, proses penjatuhan/penempatan batu oleh Greenpeace, bahkan tentang photo botanikal untuk percetakan dan kartu-kartu.

***

Kattegat digunakan umumnya dalam bahasa Inggris dan khususnya dalam bahasa Danish (bahasa daerah utara Jerman yaitu wilayah Denmark, Faroe Island, Finland, dan Germany). Sedangkan dalam bahasa Swedish (bahasa di wilayah Sweden, Finland, Estonia, Ukraine) ditulis dengan 2 huruf "t" pada akhir tulisan menjadi Kattegatt. Kattegat merupakan selat yang dimiliki oleh 3 negara Denmark, Norway and Sweden berdasarkan the League of Nations Treaty Series di tahun 1932. Selat ini dibagian barat dan selatan terdapat daerah Denmark. Di timur terdapat provinsi Scania, Halland dan Bohuslän dari wilayah Sweden. Sedangkan di utaranya merupakan kelanjutan dari Selat Skagerrak. Jika dilihat dari sudut pandang Laut Baltik (Baltic Sea), Kattegat mirip sebuah teluk. Selat ini menghubungkan Laut Utara (North Sea) dengan Baltic Sea.

Kattegat berarti "lubang kucing" berasal dari 2 kata dari bahasa Dutch "kat" dan "gat", yang dalam bahasa Inggris "cat" dan "hole". Hal ini merujuk kepada istilah yang digunakan oleh pelaut Eropa tentang daerah itu yang mana ketika seorang kapten kapal melewati daerah tersebut harus sangat hati-hati karena harus melewati selat yang sangat sempit agar terhindar dari batu karang tajam yang dapat menghancurkan kapal.

Kattegat memiliki potensi yang besar khususnya potensi kelautan. Dimana di daerah tersebut memiliki potensi Ikan Cod yang sangat melimpah. Ikan Cod (Gadus marhua)merupakan ikan dari genus Gadus berasal dari keluarga / family Gadidae. Ikan Cod mengandung minyak hati yang sangat baik dikonsumsi manusia terutama bagi pertumbuhan anak-anak. Minyak hati ikan Cod (Cod Fish Livers) mengandung Vitamin A, Vitamin D, Vitamin E dan omega-3 fatty acids (EPA and DHA). Ikan Cod dari Kattegat umumnya juga disebut Atlantic Cod. Jenis ikan Cod memang sangat banyak, malah ada ikan yang mirip ikan Cod tetapi bukanlah dari jenis ikan Cod. Sedangkan ikan Cod dari selat Kattegat dianggap sebagai ikan Cod yang terbaik. Ditangkap secara besar-besaran umumnya pada saat bertelur di bulan Januari sampai April, selain penangkapan pada bulan-bulan lainnya.

Penangkapan besar-besaran (over-fishing) oleh nelayan telah merusak siklus hidup ikan Cod terutama di daerah Selat Kattegat. Ikan Cod pun semakin jauh berkurang hal yang terjadi pada Ikan Terubuk di Selat Bengkalis - Riau - Indonesia. Ikan terubuk ditangkap pada masa bertelur karena telur ikan Terubuk sangat digemari dan harganya sangat mahal.

Karena jumlah ikan Cod yang sangat jauh menurun drastis akibat penangkapan besar-besaran, maka Greenpeace berusaha melakukan penyelamatan habitat dan siklus hidup ikan Cod tersebut. Penyelamatan ini bekerjasama dengan Agriculture Department of Sweden dengan cara meletakkan blok-blok batu granite (Granite Blocks) yang berat di Selat Kattegat sekitar bulan Agustus-September 2009 untuk mencegah jala/jaring nelayan menangkap ikan Cod yang berada di dasar selat/lautan. Batu-batu granite itu menyelamatkan ikan Cod yang berada di dasar laut.

Greenpeace has begun sinking boulders in EU-protected cod fishing grounds to prevent what it says are destructive forms of fishing in the area.

The environmental group says it will drop 180 boulders off the Swedish and Danish coasts to prevent fishing boats from dragging nets along the sea bed. (BBC News)

Dengan demikian diharapkan terjadi pertumbuhan jumlah ikan Cod di daerah tersebut yang akhirnya pendapatan nelayan tidak akan hilang dalam waktu lama. Karena jika ikan Cod habis, maka pendapatan nelayan pun akan hilang.

*****


Sumber :
http://en.wikipedia.org/wiki/Kattegat
http://en.wikipedia.org/wiki/Cod
http://weblog.greenpeace.org/makingwaves/archives/2009/10/victory_in_the_kattegat.html
http://news.bbc.co.uk/2/hi/europe/8194105.stm