Pingin Beli Mobil Baru? Ini Loh Spesifikasi Eksterior dan Interior Agya 2019

Attayaya.net - Pingin Beli Mobil Baru? Ini Loh Spesifikasi Eksterior dan Interior Agya 2019

Salah satu mobil dengan harga murah besutan dari Toyota yaitu mobil Agya 2019 yang dibanderol dengan harga dibawah 150 juta. Mobil Toyota Agya terbaru merupakan versi Facelift dari generasi Asia yang sebelumnya. Meskipun demikian, Toyota agya 2019 sudah mengalami perubahan, sehingga menjadikan tampilan mobil Agya terlihat semakin baik baik dari segi fitur maupun desain yang mengalami perombakan.

Meskipun Toyota agya 2019 sudah melakukan inovasi dengan mengubah beberapa bagian. Namun untuk segi Agya harga tetap dibandrol dengan harga yang bersahabat. Toyota berhasil membidik segmen pasarnya. Hal ini dikarenakan mobil Agya diterjunkan untuk dapat bersaing dalam segmen LCGC atau Low Cost Green Car. Meskipun fitur yang ditawarkan sangat berkelas dan sesuai dengan kebutuhan para pemiliknya.
Untuk informasi seputar spesifikasi Agya terbaru, Anda bisa menyimaknya seperti berikut:


Tampilan eksterior
Jika dilihat dari segi eksteriornya, Agya baru memiliki tampilan yang sporty dan stylish dengan beberapa tipe yang tidak sama. Sementara untuk tipe Agya paling keren yaitu Agya TRD 2019. TRD sudah dilengkapi dengan front grill yang berbentuk Sporty. Agya tipe TRD ini mempunyai spoiler di bagian belakang yang dilengkapi dengan high Mount stop lamp untuk lampu tambahan yang menandakan bahwa pengendara yang sedang menginjak bagian Rin.

Hal menarik yang bisa anda saksikan melalui interior Agya 2019 seluruh tipe nya telah dilengkapi lampu depan dan belakang berupa LED. Mobil Agya 2019 juga tersedia lampu poklem di setiap tipe New Toyota Agya.

Untuk fiturnya, Agya Toyota 2019 termasuk sangat lengkap dan modern. Untuk tipe 1.2 TRD, 1.0 G dan 1.2 G dilengkapi dengan lampu sein yang terpasang di bagian kaca spion. Ditambahkan lagi dengan velg racing Two one yang dapat memberikan kesan Sporty. Namun sayangnya untuk jenis pelek tersebut hanya tersedia pada Agya TRD tipe 1.2TRD dan tipe 1.2G.

Pada bagian bodynya Agya baru mempunyai ukuran panjang 3600 mm, tinggi 1520 mm dan untuk lebar 1600 mm. Sementara untuk jarak roda depan dan belakang yaitu berukuran 2455 MM. Dimensi mobil 3,700 mm x 1,690 mm x 1,595 mm, berat 1,280 mm, jarak pijak depan sebesar 1,460 mm, jarak pijak belakang sebesar 1,470 mm, jarak sumbu roda 2,435 mm, ground clearance 180 mm.


Bagian Interior
Jika Anda sudah mengetahui bagian eksterior Agya Toyota, kini saatnya Anda mengetahui pada bagian interiornya. Pada bagian dalamnya Agya 2019 dilengkapi dengan seni bucket seat yang dapat memberikan kenyamanan para pengemudi secara maksimal. Pada bagian ruang kabin juga terasa sangat nyaman karena dapat menampung hingga 5 orang penumpang.

Agya TRD 2019 juga sudah dilengkapi dengan media hiburan berupa head unit yang memberikan dukungan pada konektivitas bluetooth maupun fitur audio steering switch untuk memudahkan pengguna dalam melakukan pengaturan volume. Namun sayangnya untuk fitur hiburan tersebut hanya tersedia pada mobil New Agya trd tipe 1.2 G dan 1.2 TRD.


Tenaga yang ditawarkan Agya 2019 sangat maksimal dan hemat bahan bakar. Hal ini dikarenakan kemampuan yang tidak terlepas dari adanya mesin 4 silinder segaris dan berkapasitas 1.19 7 cc dan dilengkapi dengan adanya teknologi dual VVTI. Dengan demikian mesin Agya 2019 ini dapat memproduksi tenaga hingga 88 PS pada putaran 6000 RPM.

Berdasarkan dari spesifikasi eksterior dan interior dari mobil Toyota Agya 2019 yang ada di atas bisa membuat Anda menemukan jawaban yang tepat dalam memilih mobil Agya sebagai mobil pribadi yang mungil namun memiliki kualitas unggulan dengan Agya harga yang sangat bersahabat. Jika ingin lihat detailnya silahkan kunjungi laman web auto2000.co.id.