Lakukan Tips Berikut Agar Program Bayi Tabung Berhasil


Attayaya.net -  Banyak pasangan yang sudah menikah melakukan banyak usaha untuk bisa mendapatkan momongan. Berbagai usaha dari medis sampai pengobatan alternatif di jalani. Semua itu demi mendapatkan keturunan penyambung nasab. 

Namun persoalannya tidak semua pasangan menikah bisa cepat dapat momongan, bisa jadi karena satu dan lain hal. Apalagi dengan pola hidup yang tidak sehat tengah melanda masyarakat milenial kini. Makanan instan, gaya hidup dan lain hal dapat mempengaruhi hormon sehingga menyulitkan untuk mendapatkan anak.

Hal ini juga kadang bikin miris, ketika kita melihat atau mendengar berita bagaimana dengan mudahnya pasangan non halal melenyapkan janin karena malu sebab sudah memiliki anak tapi belum menikah. Asli bikin sedih dan marah loh kasus begini. Saat orang banyak ingin mendapatkan momongan, mereka seenaknya saja melenyapkan nyawa yang tidak bersalah karena perbuatan mereka yang salah.

Jadi, banyak cara untuk berusaha mendapatkan momongan, karena sebenarnya tugas kita sebagai manusia adalah berikhtiar dan keputusan mutlak urusan Zat yang Maha Agung yaitu Alloh. Usaha-usaha yang dilakukan manusia sangat beragam, dari menjaga makan, pola hidup, program hamil secara medis dan lain-lain.

Salah satu program kehamilan yang dijalani banyak pasangan menikah adalah program bayi tabung. Banyak orang underestimate dengan program bayi tabung ini. Banyak beredar berita kegagalan dengan program bayi tabung. Sebenarnya seberapa besar sih kesuksesan program bayi tabung, apa saja yang harus di persiapkan untuk menjalani program bayi tabung? berikut penjelasannya.

StockSnap
Program bayi tabung atau In Vitro Fertilization (IVF) sudah cukup banyak dikenal di masyarakat Indonesia sebagai salah satu cara untuk mendapatkan keturunan. Program bayi tabung dinilai memiliki tingkat kesuksesan yang cukup tinggi. Sehingga tak heran jika biaya yang harus dikeluarkan pun terbilang cukup mahal untuk serangkaian prosesnya. Meskipun begitu, program bayi tabung juga memiliki resiko gagal di tengah jalan karena beberapa hal. Oleh karena itu, dalam menjalankan program bayi tabung sangatlah penting kerjasama antara Anda dan pasangan.

Kesuksesan dalam melakukan program bayi tabung bisa dikarenakan beberapa hal yang melatarbelakangi. Rata-rata peluang keberhasilan hamil dari program bayi tabung adalah pada pasangan dengan usia di bawah usia 35 tahun. Karena pada usia yang lebih muda umumnya tubuh masih bisa memproduksi sel telur dan sperma yang sehat dan berkualitas. Sebaliknya, semakin tua usia Anda dana pasangan, maka peluang keberhasilannya akan lebih rendah. Selain memperhatikan usia, perlu juga dipersiapkan hal-hal lainnya agar prosedur bayi tabung yang dijalankan tidak sia-sia dan membuahi hasil.

Salah satu yang bisa menjadi pertimbangan adalah memilih klinik bayi tabung yang terpercaya dan berkompeten, dilihat dari peralatan medis yang sudah lengkap dan mumpuni, serta dukungan dokter ahli di bidangnya yang sudah berpengalaman. Sebagai contoh seperti pada klinik spesialis fertilitas Bocah Indonesia. Nah, disamping itu, lakukan tips berikut ini agar meningkatkan keberhasilan bayi tabung, yaitu:
  1. Menanam embrio lebih dari satu untuk agar tingkat keberhasilan tinggi.
  2. Mengkonsumsi vitamin D atau mendapatkan vitamin D secara alami dari sinar matahari.
  3. Menjalankan gaya hidup sehat, seperti mengkonsumsi makanan sehat dan bergizi, berhenti minum alkohol, berhenti merokok, dll.
  4. Menghindari pengobatan alternatif.
  5. Melakukan akupuntur agar membantu memperbaiki aliran darah ke rahim dan ovarium.
  6. Menjaga tingkat stress selama menjalankan program bayi tabung.
  7. Mengkonsumsi suplemen DHEA.

Nah, itu tadi beberapa tips yang bisa Anda dan pasangan lakukan saat berencana melakukan program bayi tabung. Sehingga bisa dipahami jika keberhasilan program bayi tabung selain ditunjang dari kehandalan teknologi dari klinik atau rumah sakit yang bersangkutan, namun juga perlu diusahakan dari pihak pasien.